Polres Indramayu Amankan Gudang Logistik Pemilu 2024 di Desa Langut

    Polres Indramayu Amankan Gudang Logistik Pemilu 2024 di Desa Langut

    Indramayu, - Polres Indramayu jajaran Polda Jabar melaksanakan pengamanan di dua gudang penyimpanan logistik Pemilu 2024 milik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu. 

    Gudang-gudang tersebut terletak di Daerah Pemilihan 1 dan 3, Desa Langut, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu. Selasa (6/2/2024)

    Kegiatan pengamanan tersebut merupakan bagian dari langkah-langkah preventif yang diambil untuk memastikan keamanan logistik Pemilu. 


    Menurut keterangan dari Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Lohbener, Kompol H. Nurani, pengamanan dilakukan guna mencegah potensi ancaman atau gangguan terhadap logistik Pemilu yang disimpan di gudang KPU.

    "Polres Indramayu melakukan pengamanan secara intensif di gudang-gudang KPU Daerah Pemilihan 1 dan 3 di Desa Langut. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang dapat mengganggu proses penyelenggaraan Pemilu 2024, " ujar Kompol H. Nurani.

    Pengamanan tersebut melibatkan petugas kepolisian yang ditempatkan di sekitar gudang serta dilakukan patroli secara berkala. Langkah ini merupakan bagian dari upaya Polres Indramayu dalam mendukung KPU Kabupaten Indramayu dalam menyelenggarakan Pemilu dengan aman dan lancar.

    Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan hal-hal yang mencurigakan di sekitar area gudang penyimpanan logistik Pemilu. 


    Kerjasama antara kepolisian dan masyarakat diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan terkendali menjelang, saat, maupun setelah pelaksanaan Pemilu.

    “Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban selama periode Pemilu, serta bersinergi dengan pihak terkait untuk menjamin kelancaran proses demokrasi di Kabupaten Indramayu, ” pungkasnya.

    Indramayu1

    Indramayu1

    Artikel Sebelumnya

    Upaya Polres Indramayu Dalam Mencegah Peredaran...

    Artikel Berikutnya

    Polres Indramayu Terus Awasi Kantor Bawaslu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dapat Penghargaan BKN, Polri Dianggap Sangat Baik Dalam Manajemen SDM
    Panglima TNI Dorong Swasembada Pangan Nasional Melalui Bibit Padi Unggul Sinar Mentari
    Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024

    Ikuti Kami